Mau tahu apa saja step skincare scarlett yang bisa digunakan untuk merawat kulit kering! Yuk temukan jawabannya di ulasan berikut ini!
Meski terlihat baik baik saja dari kejauhan. Tapi nyatanya memiliki kondisi kulit kering juga ga kalah meresahkan. Apalagi saat menggunakan make up, tekstur kulit kering yang cenderung kasar tentu akan semakin membuat bahan bahan kosmetik menempel sempurna di wajah. Akibatnya ga jarang kondisi kulit kering kerap menyebabkan riasan mudah crack atau cakey di saat yang bersamaan. Bener ga?
Jika saat ini kamu juga memiliki permasalahan yang sama. Tentu kondisi kulit kering ga bisa dibiarkan Cantik! Sebelum kondisinya semakin parah, ada baiknya kamu segera melakukan serangkaian perawatan untuk menjaga menjaga kelembaban kulit.
Hanya saja, saat memilih skincare untuk kulit kering. Tentu kamu harus berhati hati ya! Pasalnya kondisi kulit kering cenderung sensitif jika salah sedikit produk perawatan. Bahkan tak jarang membuat kondisi kulit makin parah seperti berisik sampai mengelupas jika sembarangan memilih skincare untuk perawatan
Namun kamu tak perlu khawatir! Karena kini ada serangkaian step skincare scarlett yang bisa kamu jadikan pelengkap baik perawatan harian maupun mingguan yang lebih aman. Sebab kandungan yang diformulasikan dari produk scarlett whitening sendiri, sudah mengantongi ijin dari BPOM, sehingga sudah terjamin keamanannya untuk semua jenis kulit. Termasuk bagi kamu pemilik kulit sensitif!
Tapi alangkah baiknya, sebelum Mincan spill apa saja sih step skincare scarlett yang bisa menghidrasi kulit kering. Tentu akan lebih baik jika kamu juga mengetahui faktor – faktor penyebab kulit kering terdahulu. Untuk memaksimalkan penggunaan dari step skincare scarlett sendiri. Informasi selengkapnya, sebagai berikut!
Faktor Penyebab Kulit Kering
Ada beberapa faktor penyebab kulit kering diantaranya :

Sumber ; Freepik.com
Durasi mandi yang terlalu lama
Menikmati sensasi mandi yang menyegarkan memang selalu menyenangkan. Apalagi kalau dibarengi air hangat, wuihhh rasanya sangat menyenangkan bukan ? sampai ga jarang bikin betah banget berlama – lama. Bener ga ?Tapi ingat, jangan lupa waktu ya Cantik.
Pasalnya terlalu lama mandi juga tidak baik untuk kesehatan kulit lho. Kulit akan menjadi lebih kering, sebab jika Cantik betah banget konser di kamar mandi. Besar kemungkinan lapisan minyak alami semakin banyak terkikis. Ya yang paling aman, setidaknya 10 – 15 menit cukuplah untuk membersihkan diri.
Efek samping skincare yang tidak cocok
Kulit berubah jadi kering, adalah salah satu reaksi alami ketika kulit tidak cocok dengan produk skincare yang digunakan. Maka sebelum membeli skincare, pastikan dahulu kesesuaian kandungan skincare dengan jenis kulit.
Pengaruh perubahan cuaca
Faktor cuaca seringkali mempengaruhi tingkat kelembapan kulit. Udara yang terlalu kering dan panas akan menyebabkan sel sel kulit mati menumpuk di permukaan kulit.
Sehingga dapat menyebabkan udara tidak dapat masuk ke dalam pori – pori kulit, dan menyebabkan kulit terlihat semakin kering, kusam dan terlihat tidak sehat. Termasuk saat peralihan cuaca panas atau dingin yang begitu ekstrim seperti saat ini. Ditengah perubahan cuaca yang sering kali terjadi begitu cepat. Sudah tentu potensi kulit menjadi kering akan semakin besar dan tidak terhindarkan.
Jadi jangan lupa skincare an ya Cantik. Termasuk buat kamu pemilik kulit kering. Jelas penggunaan skincare juga tidak boleh dilewatkan!
Paparan Sinar Matahari yang Berlebih
Paparan sinar matahari yang berlebih bisa membuat kulit menjadi lebih kering. Nah buat Cantik yang sering banget beraktivitas di bawah terik matahari, sebaiknya sebelum keluar ruangan Cantik harus menggunakan tabir surya secara rutin ya. Supaya kulit bisa lebih terlindungi dari resiko sinar ultraviolet. Yang ga jarang bikin kulit semakin kering, kusam dan rasa terbakar.
Akibat terlalu keras menggosok kulit !
Sebagian orang menganggap, mandi akan jauh lebih bersih ketika benar – benar menggosoknya dengan sekuat tenaga. Padahal faktanya, gesekan yang terlalu keras terhadap kulit saat mandi, sangat berpotensi merusak kelembaban alami kulit lho Cantik.
Jika sudah begitu, sudah tentu kulit akan menjadi jauh lebih kering. Nah bagi Cantik yang suka banget menggosok terlalu kasar, mulai sekarang dihindari deh ya. Kalau mau kulit bersih sampai akar – akarnya tanpa mengurangi kelembaban alami pada kulit.
Mincan kasih tahu ada cara yang jauh lebih mudah. Cantik bisa menggunakan shower scrub Scarlett Whitening. Kandungan microbeads nya dipercaya mampu membersihkan kotoran dan mengangkat sel – sel kulit mati secara optimal. Jadi Cantik sudah tidak memerlukan lagi tenaga ekstra deh, sekali usap kuman dan kotoran beresss !
Faktor penuaan
Semakin bertambahnya usia, produksi minyak alami di permukaan kulit akan semakin berkurang. Sehingga menyebabkan kulit kehilangan pelembab alaminya. Tak ayal jika pada usia tertentu, kulit mengalami penurunan kualitas, jadi lebih kering dan mulai muncul tanda – tanda penuaan seperti keriput dan lain sebagainya.
Tanda tubuh kekurangan cairan
Ketika tubuh kekurangan cairan, secara otomatis kadar kolagen yang ada di kulit juga turut berkurang. Sehingga menyebabkan lapisan teratas kulit kehilangan elastisitasnya. Ga heran lagi kalau nantinya kulit akan berubah menjadi lebih kering, bersisik bahkan bisa sampai mengelupas.
Tentunya Cantik ga mau kan kondisi kulit semakin buruk hanya karena kurang minum ! Oleh karena itu, jangan sampai kekurangan cairan ya Cantik. Pastikan minum teratur, minimal 8 gelas sehari. Supaya kulit tetap sehat, terawat dan segar sepanjang hari.
Terlalu Lama di Ruang Ber – AC
Berada di ruang AC memang terasa menyejukkan. Tapi siapa sangka terlalu lama berada di ruangan ber AC bisa menyebabkan kulit semakin kering lho ! Nah buat kamu yang setiap harinya terpapar dinginnya udara AC. Sebaiknya rajin – rajin gunakan skincare ya ! agar kelembaban kulitmu tetap terjaga Cantik.
Baca juga : Cara Pakai Scarlett Whitening Shower Scrub Pomegranate Bisa Usir Jerawat Badan?
Step skincare scarlett untuk kulit kering harian
Facial wash scarlett
Biar kondisi kulit wajah ga semakin kering! Step skincare scarlett pertama bisa kamu mulai terlebih dahulu dengan facial wash dari scarlett whitening Cantik ! Diperkaya dengan kandungan aloevera, rosel petal dan glutathione. Rupanya facial wash scarlett ga hanya ampuh membersihkan kulit dari segala macam kotoran ataupun keringat yang berpotensi menyumbat pori – pori saja lho.
Jika kamu menggunakan produk ini secara teratur, efeknyanya juga bisa melembabkan kulit, serta cerah dan warna kulit yang belang jauh lebih tersamarkan lho ! Kabar baiknya lagi, facial wash satu ini juga sangat ramah untuk semua jenis kulit. Termasuk untuk bagi kamu pemilik kulit sensitif.a
Toner scarlett
Setelah wajah sudah bersih, step skincare scarlett kedua yang bisa kamu lakukan adalah menggunakan toner sebagai pelengkap perawatan. Bukan saja bermanfaat melembabkan kulit kering. Tujuan penggunaan toner scarlett juga diklaim mampu mengembalikan pH kulit sekaligus mengangkat sisa sisa kotoran atau sabun yang mungkin tertinggal saat membersihkan wajah Cantik!
Sekedar informasi. Skincare scarlett sendiri memiliki 2 jenis toner yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. Jika kamu memiliki masalah masalah kulit kering dan berjerawat, kamu bisa menggunakan toner scarlett acne untuk mengurangi perdagangan sekaligus menghempas jerawat dari wajah.
Sebaliknya jika kulitmu cenderung kering dan kusam disaat bersamaan. Tentu akan lebih baik jika kamu mengaplikasikan toner scarlett brightly untuk melembabkan dan mencerahkan wajah!
Serum scarlett
Serum merupakan step skincare scarlett yang penting dan ga boleh dilewatkan dalam perawatan. Dilengkapi dengan berbagai kandungan bahan aktif, manfaat serum scarlett diklaim efektif untuk mengatasi masalah kulit wajah lebih cepat! Karena teksturnya yang berupa molekul molekul kecil terbilang ringan dan mudah menyerap sampai lapisan kulit paling dalam!
Bagi kamu pemilik kulit kering. Ada 5 pilihan serum scarlett yang bisa kamu jadikan pilihan dalam perawatan. Meski kelimanya memiliki konsen masalah yang berbeda. Namun suda dipastikan semua serum scarlett memiliki efek melembabkan dan menjadikan kulit lebih kenyal dan berenergi. Berikut pilihannya!
- serum acne scarlett whitening – merawat kulit berjerawat
- serum scarlett brightly ever after – melembabkan dan mengatasi kulit kusam
- serum glowtening scarlett – mencerahkan warna kulit yang tidak rata agar terlihat glowing
- serum scarlett niacinamide – memperbaiki skin barrier yang bermasalah
- serum scarlett retinol – mengatasi jerawat sekaligus membuat wajah tampak awet muda
cream scarlett
Setelah melakukan serangkaian perawatan dengan step skincare scarlett yang sudah disebutkan sebelumnya. Langkah terakhir, kamu bisa mengunci kelembaban kulit dengan menggunakan cream dari scarlett whitening! Yang bisa kamu aplikasikan secara rutin pagi hari dan malam sebelum tidur!
Baca juga : Varian Best Seller Scarlett Whitening Serum! Mana Favoritmu!
Step skincare scarlett untuk kulit kering mingguan
Masker scarlett
Untuk menyempurnakan perawatan harian, Cantik bisa menggunakan masker wajah sebagai step skincare scarlett dalam perawatan mingguan lho ! Masker wajah sangat bermanfaat untuk mengatasi berbagai masalah kulit, mengecilkan pori – pori dan melembabkannya kembali !
Sebagai rekomendasi untuk perawatan kulit kering mingguan, kamu bisa banget menggunakan masker scarlett seriously soothing & hydrating gel mask warna pink Cantik! Disamping diformulasikan dengan kandungan yang efektif menghidrasi kulit secara alami. Seperti namanya, masker scarlett satu ini juga hadir dalam bentuk gel bewarna orange kecoklat coklatan dengan gelembung –gelembung kecil serta butiran ekstrak bunga mawar. Yang mana saat diaplikasikan ke muka, sensasi gelnya sangat nyaman dan terasa dingin di kulit. Sehingga sudah tentu akan membuat nuansa maskeran mu akan jadi lebih menyenangkan.
Catatan ! buat kamu yang memiliki kulit kering, sebaiknya hindari penggunaan masker wajah terlalu sering ya. Idealnya Cantik bisa memakainya setidaknya 2 – 3 kali selama seminggu. Jika lebih dari itu, dikhawatirkan minyak alami di kulit akan semakin terkikis sehingga bisa membuat tekstur kulit semakin kering.
Nah itu dia serangkaian step skincare scarlett yang bisa kamu gunakan untuk merawat kulit kering! Bagaimana tertarik mencobanya? jika memang sudah tidak sabar merasakan sensasi manfaat dari step skincare scarlett. Tak perlu repot repot mencari ke tempat lain? Karena disini kamu bisa langsung mendapatkannya dengan mudah dengan harga yang jauh lebih bersahabat pula! Ga percaya cek saja disini!